Monday, November 12, 2018

MACAM MACAM AMPLAS








Amplas adalah sejenis alat kerja yang terbuat dari kertas atau kain yang telah ditambahkan dengan bahan yang kasar seperti butiran pasir sehingga kadang-kadang disebut juga dengan kertas pasir.

Amplas berfungsi untuk membuat permukaan benda yang kasar menjadi lebih halus dengan cara menggosokkan permukaan kasarnya ke permukaan suatu bahan atau benda.

Macam-macam amplas menurut bentuk dan bahannya antara lain terdiri dari yang lembaran dan roll-rollan atau gulungan. Untuk yang lembaran ada yang terbuat dari kertas dan ada pula yang terbuat dari bahan kain yang masing-masing memiliki fungsi atau kegunaan yang berbeda-beda.Sedangkan untuk yang gulungan biasanya terbuat dari bahan kain dan merupakan amplas serba guna.

Kasar dan halusnya amplas ditunjukkan oleh angka yang tercantum dibalik  permukaannya yang kasar. Semakin besar angkanya biasanya menunjukkan semakin halus dan rapat susunan pasirnya.Sebagai contoh untuk nomor-nomor ampelas kain antera lain adalah nomor 0,nomor 1,nomor 11/2,nomor 2,nomor 21/2,nomor 3 dan seterusnya.Sedangkan nomor-nomor pada ampelas kertas dan ampelas gulungan misalnya adalah nomor 80,100,120,150,180,240,400,500,1000 dan seterusnya.

amplas

Amplas kertas biasanya berfungsi untuk menggosok besi atau untuk menghilangkan karat di besi.Dalam penggunaannya biasanya dibasahi dengan air sehingga kadang-kadang disebut juga sebagai ampelas air.Ampelas kain biasanya digunakan untuk mengamplas tembok atau kayu.Dalam penggunaannya ampelas kain tidak perlu dibasahi dengan air karena bagian kasarnya mudah rontok.



amplas
Sedangkan ampelas roll atau gulungan biasanya bisa digunakan untuk menggosok berbagai macam bahan termasuk besi,tembok,kayu dan lai sebagainya.Ampelas gulungan juga tidak mudah rontok sehingga jika digunakan untuk menggosok bahan dari besi bisa dibasahi dengan air seperti halnya ampelas kertas.Namun jika digunakan untuk menggosok tembok maupun bahan dari kayu biasanya tidak perlu dibasahi.Karena memiliki banyak kegunaan maka amplas gulungan disebut juga sebagai ampelas serbaguna.

amplas
Setelah Anda paham tentang ampelas menurut bahan dan kegunaannya,semoga Anda tidak akan salah beli atau salah dalam menggunakannya.Macam-macam ampelas yang Anda perlukan untuk membantu pekerjaan Anda bisa dibeli di toko bahan bangunan terdekat.Ampelas lembaran biasanya dijual perlembar,sedangkan ampelas gulungan biasanya dijual meteran atau per roll.



Memahami jenis amplas tidak hanya bergantung dari material pembuatnya saja. Amplas juga dibedakan berdasarkan tingkat gritnya. Berikut jenis-jenis kertas amplas yang dibedakan berdasarkan no grit amplas, yaitu sebagai berikut:

Permukaan yang sangat kasar, kertas amplas yang tergolong dalam pembagian ini adalah kertas amplas yang memiliki grit 40 hingga 80. Apabila kertas amplas memiliki permukaan sangat kasar maka Anda bisa menggunakannya pada permukaan yang sangat kasar untuk mempercepat proses penghalusan.
Permukaan kasar medium, kertas amplas ini memiliki ukuran 100 hingga 150 grit. Jika Anda masih ingin menghaluskan permukaan agak kasar setelah menggunakan amplas grit 80 maka Anda bisa melanjutkan dengan grit 100 hingga 180 ini.
Permukaan halus, jenis kertas amplas ini memiliki sisi yang sangat halus dengan tingkat grit 180 hingga 220. Apabila Anda ingin mendapatkan hasil yang sangat halus maka Anda bisa menggunakan amplas dengan grit ini.
Permukaan ekstra halus. Amplas jenis ini biasanya digunakan digunakan pada proses finishing untuk pengamplasan ambang yang biasa dilakukan untuk menghaluskan lapisan cat sebelum ditimpa dengan lapisan cat berikutnya.
Gunakan Amplas Sesuai Peruntukannya
Jika Anda sudah mengenal jenis-jenis amplas tentu saja selanjutnya adalah memilih amplas tersebut sesuai tujuan penggunaannya. Jika Anda akan menggunakan amplas maka ada dua jenis cara yang harus Anda lakukan yaitu pertama adalah dengan blok kayu dan kedua adalah menggunakan mesin. Jika Anda memilih menggunakan tangan tentu saja hasil amplas tidak bisa rata karena tekanan tangan yang tidak rata. Apabila Anda menggunakan blok kayu yang diablut dengan kertas amplas tentu saja hasilnya akan sama rata. Sama halnya jika Anda menggunakan mesin amplas, karena permukaan dari belt sama sehingga Anda juga akan mendapatkan hasil yang sama rata.

Apabila Anda akan mengerjakan finishing amplas dengan grit yang rendah maka Anda dapat menggunakan pada material yang memiliki permukaan sangat kasar. Permukaan yang kasar tentu saja membutuhkan bahan amplas yang juga kasar sehingga Anda tidak akan boros amplas. Jika Anda langsung menggunakan amplas dengan nomor tinggi seperti di atas 200 maka Anda akan boros amplas selain itu juga membutuhkan waktu pengamplasan yang sangat panjang. Jadi jika proyek Anda masih berbentuk kayup mentah atau kayu yang sangat kasar maka dibutuhkan kertas amplas no 50 hingga 80.
Jika Anda akan melakukan re-finishing dan ingin menghilangkan lapisan coating lama, maka Anda bisa memulai dengan menggunakan grit 100 hingga 400. Anda dapat menggunakan mesin belt agar lebih cepat. Jika lapisan coating lama menggunakan cat solvent based sebaiknya gunakan masker karena serbuk amplas dari coating solvent dapat membahayakan kesehatan Anda.

Jika Anda akan melakukan pengamplasan pada material besi baik itu akan refinishing maupun finishing awal, Namun apabila besi tersebut berkarat maka Anda dapat menggunakan kertas amplas nomor 80. Kertas amplas ini dapat Anda gunakan untuk membersihkan karat besi.

Sunday, November 11, 2018

Para Punggawa Point38










Inilah para Punggawa Point38
berawal dari berteman, bersahabat, bersaudara...
susah bareng, seneng bareng....
ga ada cari bareng, ada nikmati bareng...

Indahnya Kebersamaan

Berawal Dari Hobby










Hai Semua...

Sekedar Info...
Point38 berdiri berawal dari sekedar kumpul-kumpul, main bersama, lakukan hobby yang sama, lalu mulai berfikir bagaimana menghasilkan uang....
Beberapa kali kami mencoba bekerja layaknya pegawai dan menerima gaji bulanan. Tapi ternyata mencari kerja tidak semudah membalikkan telapak tangan.
Kerja sana sini, akhirnya kami sepakat membuat usaha dengan modal yang sangat minim.
Berawal dari hobby memelihara burung, lalu kami kembangkan menjadi usaha menjual burung, dan alhamdulillah, usaha kami berjalan dengan baik untuk beberapa waktu. Walaupun harus kandas, karena mungkin belum rejekinya di sana, hehehe...
Lalu, hobby mancing pun kami jadikan usaha. Kami coba buat racikan essence untuk mancing, lalu buat racikan tepung pelet, tapi belum maksimal hasilnya, karena kami harus terus mencoba trial n error, ternyata formula racikan akan beda di setiap empang.
Kemudian, salah seorang dari kami mencoba peruntungan di dunia kuliner, alhamdulillah, berjalan walaupun belum maximal. Tapi, lumayan lah....
Tak lama berselang, kembali salah seorang dari kami mencoba peruntungan pada usaha amplas. Awalnya sih di ajakin temen juga, kemudian di pelajari, lalu coba action....
Dan ini lah kami dengan segala yang ada pada kami...
Kami coba berbagi, berharap semua mampu merubah nasib tanpa mimpi, tapi dengan usaha dan kerja keras.
Bukan dengan iming-iming keuntungan besar tanpa tetes keringat.
Menghapus peluh yang basahi badan, memijat tubuh yang terasa kaku setelah seharian berjuang di jalanan membuat kami menghargai nilai perjuangan dan kebersamaan.
Dan kini, kami coba tawarkan kerja sama, bermitra bersama POINT38, bukan bekerja, tapi berusaha dengan berjualan. kami tidak janjikan keuntungan atau profit yang besar, karena semua itu tergantung niat dan seberapa besar kita mau berusaha merubah nasib.
Berminat bermitra dengan kami, silahkan check produk-produk yang ada pada kami,
jika cocok dengan anda dan lingkungan tempat anda, kenapa ga coba buka usaha dan mulai berjuang merubah nasib.
Kami hadir mengemas produk-produk kami sedemikian rupa, agar bisa menyesuaikan budget atau dana yang anda miliki  sehingga anda bisa memulai usaha anda.
Mari tunjukkan pada dunia, kita bukan manusia cengeng yang terlena dengan mimpi dan termakan usia, tapi kita manusia yang mau berjuang merubah nasib demi masa depan yang lebih baik....

Salam Hangat,
Point38

CCTV

Hai... Hai... Hai....

Semoga kita semua selalu dalam lindunganNYA....
Aamiin...

Banyak berita tentang kejahatan yang terjadi di sekitar kita, dan ga jarang buat bulu kuduk merinding... Ada pelaku yang tertangkap... Ada juga yang belum, karena mungkin tudak di ketahui siapa pelakunya...

Point38 hadir kembali memberikan salah satu solusi yang mungkin bisa anda pertimbangkan...

Ya... CCTV...
Kami tawarkan CCTV berikut Instalasinya...
anda bisa pasang di rumah, kantor, tempat usaha, sekolah, dan tempat-tempat yang mungkin menurut anda butuh di amati karena rawan kejahatan... Selain itu, rekaman dari CCTV bisa jadi bukti jika ada tindak kejahatan yang terekam di kamera...

So... Tunggu apa lagi....
Segera Hubungi kami....
Dapatkan harga terbaik setelah kami survey lokasi pemasangan...


Stay Safety...



Usaha Modal Minim

Hai Calon Pengusaha....

SEMANGAT CARI NAFKAH....

Mau kerja, mungkin rada sulit, karena lowongan pekerjaan pun semakin sedikit, kalaupun ada kebanyakan kontrak, atau bahkan ada yang minta uang administrasi....

Punya Modal, tapi bingung mau usaha apa?
Modal Ada, tapi ga banyak....
Pusiiiiiiing!!!

Kenapa ga coba ke POINT38?
Kami punya beberapa produk yang bisa jadi pertimbangan anda untuk memulai usaha...

Kenapa ga coba Menjalin Kemitraan bersama kami?
Modal Minim, Harga Jual Kompetituf, Hasil Maximal.....
Kami berikan harga spesial untuk anda, memulai usaha... paket lengkap tinggal dagang.... di bimbing cara pembuatannya...
pasokan bahan yg selalu siap kirim ke tempat anda

1. Ceker Setan
Salah satu usaha kuliner dengan bahan dasar ceker bercita rasa pedas, banyak di gemari tidak cuma anak-anak muda, tapi juga orang tua.
2. Mie Setan
Siapa ga seneng makan mie?
kenapa ga coba usaha kuliner Mie Setan, bercita rasa pedas gila.
3. Cilok Kuah
Mungkin ga asing dengan cilok ya...
sudah pernah coba cilok isi dengan kuah yang nyegerin?

4. Ayam Goreng ala Kentucky
mungkin ud ga asing ya?!
dan hampir semua doyan ayam goreng ala kentucky... Hampir di tiap tempat, ada penjual ayam goreng...
bedanya apa?
jawabnya pasti beda di rasa....
5. Ayam Keprek
Nah ini usaha yang sedang booming...
ayam, sambal, lalapan, nasi...
tinggal suap... hap....





Nah itulah beberapa bisnis kuliner yang coba kami kembangkan dan coba kami tawarkan kepada anda yang bingung mw usaha apa...

berapa sih Modal Awal untuk bisa memulai usaha kemitraannya?

hubungi Point38 untuk info lebih lanjutnya...


Tetap Semangaaaat....

Amplas





Hai Para Pengusaha Industri

Semangat Kerja....
Kebutuhan akan Amplas pada industri dibidang jasa las, pembuatan perahu, odong-odong, kusen, furniture, bevel, body repair dan banyak lainnya, tidak bisa di pungkiri membutuhkan berbagai grit amplas untuk memudahkan pekerjaan pengerjaannya.
Ongkos produksi yg tinggi pun sering membuat para pengusaha bingung menekan ongkos produksi.
Maka dari itu Point38 hadir, membantu para pengusaha dan juga pekerja untuk meminimalisir ongkos produksi dengan pengadaan barang yang dalam hal ini adalah kebutuhan amplas industri.
Tawarkan berbagai macam merk Amplas dalam bentuk amplas roll atw gulungan dengan berbagai merk dan grit sesuai dengan kebutuhan para pengusaha, dengan harga yang kompetitif dan bisa menekan angka pada ongkos produksi.
Mulai Grit #80 hingga Grit#1000 coba kami sediakan dengan rentang harga Rp.150.000,- hingga Rp.550.000,-

Penasaran?
Hubungi Tim Marketing Kami, dan dapatkan HARGA SPESIAL untuk anda.

Salam Sukses
Point38























MACAM MACAM AMPLAS

Amplas adalah sejenis alat kerja yang terbuat dari kertas atau kain yang telah ditambahkan dengan bahan yang kasar sepe...